I.O.I atau Ideal of Idol (아이오아이) adalah sebuah proyek grup yang dibentuk melalui reality show bertajuk Produce 101 yang tayang di Mnet. Program tersebut, diikuti oleh 101 trainee dari 46 agensi hiburan. Produce 101 tayang mulai 21 Januari 2016 dan berakhir pada 1 April. Dari 101 trainee yang ikut terpilihlah 11 member bertalenta yaitu Na Young, Chung Ha, Se Jeong, Chae Yeon, Jie Qiong, So Hye, Yeon Jung, Yoo Jung, Mi Na, Do Yeon dan Somi.
Setelah ditetapkan anggota yang terpilih, I.O.I merilis sebuah single berjudul “Crush” pada tanggal 5 April 2016 untuk lagu pra-debutnya. pada tanggal 11 April, pihak YMC Entertainment, mengumumkan I.O.I akan debut pada awal bulan Mei. Kemudian pada tanggal 27 April, pihak label membocorkan kalau album mini pertama IOI berjudul “Chrysalis”. Akhirnya IOI resmi debut pada tanggal 4 Mei 2016 dengan lagu “Dream Girls” bersamaan dengan peluncuran album mini dan video musik lagu debutnya tersebut.
Pada awal Juni, YMC mengumumkan membentuk unit pertama dari IOI dengan member Nayoung , Chungha, Jieqiong, Sohye, Yoojung, Doyeon dan Somi. Sementara 4 member lainya yaitu Chaeyeon kembali ke grupnya yakni DIA yang sedang comeback, Sejeong dan Mina fokus debut bersama Gugudan dan Yeonjung juga fokus debut bersama Cosmic Girls (WJSN) sebagai anggota ke 13. Unit pertama tersebut akhirnya merilis sebuah single berjudul “Whatta Man (Good Man)” pada 9 Agustus 2016.
Setelah 4 anggotanya fokus ke grup masing-masing, akhirnya I.O.I resmi comeback dengan anggota lengkap dengan mengeluarkan album mini kedua bertajuk Miss Me? Pada tanggal 17 Oktober 2016. Lagu utamanya yakni “Very Very Very” diciptakan oleh CEO JYP Entertainment, Park Jin Young. Menurut kabar, ini merupakan comeback terakhir dari I.O.I sebelum bubar pada Januari 2017, karena memang grup ini hanya terikat kontrak 1 tahun saja dengan YMC Entertainment dan CJ E&M.
Pada tanggal 5 November 2016, YMC Entertainment mengumumkan bahwa I.O.I akan bubar pada tanggal 31 Januari 2017. Sebelum bubar, I.O.I merilis singe terakhir berjudul “Downpour” pada 18 Januari 2017. Single terakhir tersebut merupakan ciptaan dari Woozi (Seventeen). Meski tanpa promosi, lagu “Downpour” meraih peringkat pertama di SBS Inkigayo. Pada tanggal 20 sampai 22 Januari, I.O.I menggelar konser final bertajuk ‘Time Slip – I.O.I’ di Jangchung Gymnasium, dimana tempat tersebut merupakan tempat yang sama saat digelarnya debut showcase I.O.I dulu.
Nama Grup : I.O.I
Label : YMC Entertainment
Jumlah Member : 11 Orang
Debut : 5 Mei 2016
Lagu Debut : Dream Girls
Bubar : 31 Januari 2017
SNS :
Label : YMC Entertainment
Jumlah Member : 11 Orang
Debut : 5 Mei 2016
Lagu Debut : Dream Girls
Bubar : 31 Januari 2017
SNS :
- Official fancafe : http://cafe.daum.net/IOIofficial
- Official Facebook : https://www.facebook.com/ioi.official.page/
- Official Instagram : https://www.instagram.com/ioi_official_ig/
- Official Twitter : https://www.instagram.com/ioi_official_ig/
- Official V Live : http://www.vlive.tv/channels/F4515B
Na Young
Nama Asli : Im Na Young (임나영)
Nama Panggung : Na Young (나영)
Tanggal Lahir : 18 Desember 1995
Tempat Lahir : Korea Selatan
Posisi : Leader, Rapper, Vocal, Dance
Tinggi : 171 cm
Berat : 50 kg
Tipe Darah : O
Agama : Kristen
Agensi : Pledis Entertainmet
Grup : Pristin
- Nayoung merupakan trainee dari Pledis Entertainment dan masuk dalam proyek grup bernama “Pledis Girlz”
- Ia bergabung dengan Pledis sejak tahun 2010
- Pendidikan: On Yang Middle School, Muhak All Girls High School, Dongduk Women’s University
- Tahun 2014 ia muncul dalam video klip Orang Caramel “My Copycat” (sebagai penari) dan Kye Bum Zu “Game Over”
- Nayoung juga muncul dalam MV barunya Ailee berjudul If You
- Role modelnya adalah UEE dari After School, Suzy Miss A dan Angel Haze
- Grup favoritnya yakni Girls’ Generation
- Nayoung berkontribusi dalam pembuatan lagu Dream Girls bersama dengan Yoo Jung dan juga beberapa lagu di album mini pertama I.O.I “Chrysalis”
- Dia pernah menjadi backancernya San E & Raina “A Midsummer Night’s Sweetness”
- Dia suka mendengarkan musik, manicure dan melukis
- Ia berada diperingkat 10 dibabak akhir
Chung Ha
Nama Asli : Kim Chung Ha (김청하)
Nama Panggung : Chung Ha (청하)
Tanggal Lahir : 9 Februari 1996
Tempat Lahir : Ulsan, Korea Selatan
Posisi : Main Dancer, Vocal, Rap
Tinggi : 161 cm
Berat : 44 kg
Tipe Darah : B
Agensi : M&H Entertainment
- Ia pernah tinggal di Dallas, Texas selama kurang lebih 7 sampai 8 tahun sebelum akhirnya ia ke Korea untuk mengejar mimpinya menjadi penyanyi
- Chungha pernah bekerja paruh waktu di toko hewan
- Ia pernah mengikuti audisi YG Entertainment
- Chungha merupakan mantan trainee JYP Entertainment dan berlatih disana selama setahun
- Ia pindah ke M&H Entertainment dan menjalani pelatihan selama 3 tahun sampai akhinya debut bersama I.O.I
- Ia diperingkat 4 dalam babak final
- Chungha cukup fasih bahasa inggris
- Keahlianya yaitu bahasa inggris dan menciptakan koreografi
- Dia ikut berpartisipasi dalam membuat koreografi di lagu “Whatta Man (Good Man)”
- Tampil di MV Pentagon "Pretty Pretty"
Se Jeong
Nama Asli : Kim Se Jeong (김세정)
Nama Panggung : Sejeong (세정)
Tanggal Lahir : 28 Agustus 1996
Tempat Lahir : Jeonju, Korea Selatan
Posisi : Vocal, Dance
Tinggi : 164 cm
Berat : 48 kg
Tipe Darah : AB
Agensi : Jellyfish Entertainment
Grup : Gugudan
- Saat final, ia menempati posisi 2 dibawah Jeon Somi (trainee dari JYP Entertainment)
- Panutanya adalah IU
- Dalam suatu program, ia mengaku penggemar berat IU
- Sebelumnya ia pernah ikut “K-pop Star 2” namum ia gagal masuk 10 besar
- Sejeong merupakan lulusan dari SMA Indeogwon
- Keahlianya menyanyikan lagu bergenre ballad
- Sejeong menjalani trainee di Jellyfish Entertainment selama 1 tahun 11 bulan
- Dia sendiri mengatakan tidak begitu jago dalam hal menari. Namun, berkat keikutsertaanya di Produce 101, ia kini sudah banyak kemajuan dalam hal menari
- Hobinya menggambar dan menonton film
- Selain di I.O.I , ia juga tergabung dalam grup bernama Gugudan yang debut dibawah label Jellyfish Entertainment
- Dengan debut, ia membuktikan kepada ibunya karena sempat tidak percaya dengan kemampuanya
Chae Yeon
Nama Asli : Jung Chae Yeon (정채연)
Nama Panggung : Chaeyeon (채연)
Tanggal Lahir : 1 Desember 1997
Tempat Lahir : Suncheon, Jeonnam, Korea Selatan
Posisi : Vocal, Dance
Tinggi : 166 cm
Berat : 49 kg
Tipe Darah : A
Agensi : MBK Entertainment
Grup : DIA
Fakta Chaeyeon :
- Chaeyeon lahr di Suncheon, Jeonnam, Korea Selatan
- Chaeyeon sekolah di Sekolah Seni Pertunjukan Seoul (Seoul)
- Sebelum ikut program Produce 101 dan debut bersama I.O.I, Chaeyeon sudah terlebih dahulu debut bersama DIA pada tahun 2015 lalu
- Sebelum debut bersama DIA, ia sudah memilik fanclub sendiri
- Ia berlatih selama 8 bulan sebelum debut bersama DIA
- Keahlianya menari dan skating
- Ia pernah main di web drama Sweet Temptation T-ARA (Web Drama)
- Baru-baru ini ia juga main drama “Drinking Solo” tayang di tvN
- Ia tampil di MV Elsi (Eunjung) “I’m Good”
- Di MV “I’m Good”, ia memerankan sebagai Elsie muda
- Dalam program “Video Star”, ia mengaku operasi dibagian hidungnya
Jie Qiong
Nama Asli : Zhou Jie Qiong (周杰穷)
Nama Korea : Joo Kyul Kyung (주결경)
Nama : Pinky (핑키)
Nickname : China’s Miracle, China Dancing Machine
Tanggal Lahir : 16 Desember 1998
Tempat Lahir : Shanghai, Zhejiang, Cina
Posisi : Vocal, Dance
Tinggi : 166 cm
Berat : 47 kg
Tipe Darah : O
Agama : Budha
Agensi : Pledis Entertainment
Grup : Pristin
- Jie Qiong sekolah di School of Performing Arts Seoul (SOPA)
- Sebelumnya ia lulusan dari Shanghai Conservactory of Music
- Ia di audisi oleh Pledis Entertainment sejak usianya masih 11 tahun
- Dari tahun 2010 sampai 2013 saat liburan musim panas, Ia pergi ke Korea untuk berlatih
- Tahun 2013, ia baru pindah ke Korea untuk berlatih di Pledis Ententainment
- Ia trainee di Pledis Selama 5 tahun 5 bulan sebelum mengikuti Produce 101
- Panutanya adalah Nana After School
- Keluarganya yaitu orangtua dan adik
- Grup favoritnya yaitu After School, f(x), Girls’ Generation
- Dalam episode terakhir ia berada diposisi 6
- Ia berteman baik dengan Jun Seventeen, karena orangtuanya berteman dengan oranng tua Jun
- Pinky muncul di MV Seventeen “Mansae”
- Hobinya berbelanja dan mengunjungi situs kecantikan di internet
So Hye
Nama Asli : Kim So Hye (김소혜)
Nama Panggung : So Hye (소혜)
Tanggal Lahir : 19 Juli 1999
Tempat Lahir : Korea Selatan
Posisi : Vocal, Dance
Tinggi : 163 cm
Berat : 48 kg
Tipe Darah : A
Agensi : S&P Entertainment
Fakta Sohye :
- Keluarga: Ayah, Ibu dan Adik
- Sohye kini sekolah di Kyunggi Girls High School
- Saat mengikuti Produce 101, ia dibawah agensi RedLine Entertainment. Namun sekarang ia dibawah S&P Entertainment
- Saat bergabung di Produce 101, Sohye sama sekali tidak punya pengalaman dalam hal menyanyi dan menari
- Sebenarnya ia berlatih di agensinya untuk menjadi aktris bukan untuk menjadi penyanyi
- Ia berada di posisi ke 5 saat final
- Ia muncul dalam video klip milik girl group The Ark “The Light”
- Keahlian khususnya adalah bermain voli, bulutangkis dan menulis
Yeon Jung
Nama Asli : Yoo Yeon Jung / 유연정)
Nama Panggung : Yeon Jung / 연정
Tanggal Lahir : 3 Agustus 1999
Tempat Lahir : Korea Selatan
Posisi : Main Vocal, Dance
Tinggi : 167 cm
Berat : 52 kg
Tipe Darah : A
Agensi : Starship Entertainment
Grup : WJSN (Cosmic Girls)
- Yeonjung merupakan traine dari Straship Entertainment
- Sebelumnya ia pernah trainee di SM Entertainment
- Ia juga pernah audisi untuk JYP Entertainment membawakan lagu Bad Guy dari penyanyi JOO
- Pendidikan: Seoul Music High School
- Ia menjalani pelatihan di Starship selama 1 tahun 3 bulan
- Ia kini masuk dalam grup Cosmic Girls sebagai anggota ke 13
- Ia masuk di Cosmic Girls pada tanggal 11 Juli 2016
- Yeonjung debut bersama Cosmic Girls tanggal 18 Juli 2016
- Karena keikutsertaanya di Produce 101, ia belum masuk dalam unit apapun di WJSN
- Ia menenpati posisi 11 saat final
- Yeonjung belajar menyanyi di Akademi IBmusic
- Yeonjung emilki kemiripan dengan penyanyi trot Yeon Bunhong
- Dia berteman dengan Yeri Red Velvet dan Jane The Ark
Yoo Jung
Nama Asli : Choi Yoo Jung (최유정)
Nama Panggung : Yoo Jung (유정)
Tanggal Lahir : 12 November 1999
Tempat Lahir : Guri, Gyeonggi, Korea selatan
Posisi : Voca, Rap
Tinggi : 156 cm
Berat : 44 kg
Tipe Darah : O
Agensi : Fantagio Entertainment
Fakta Yoo Jung :
- Yoo Jung sebelumnya belajar di Seoul Music High School dan sekarang ia pindah ke SOPA
- Ia menjalani pelatihan selama 4 tahun 7 bulan di Fantagio sebelum memulai debutnya
- Dalam babak akhir, ia berada diposisi ke-3
- Hobi Yoojung yakni melukis, menulis lagu dan fotografi
- Ia muncul dala web drama “To Be Continued” yang dibintangi oleh member ASTRO
- Ia juga muncul di MV “Bretahless” milik ASTRO
- Yoo Jung berkontribusi dalam mengkomposisi beberapa lagu di album mini I.O.I “Chrysalis” bersama dengan Nayoung
- Dia merupakan salah satu member paling favorit di Produce 101
- Grup favorinya adalah 2NE1
- Yoo Jung punya banyak aegyeo
- Dia adalah member terpendek dalam grup
- Yoojung paling dekat dengan Doyeon
- Dia juga berteman dengan Yerin Gfriend
Mi Na
Nama Asli : Kang Mi Na (강미나)
Nama Panggung : Mi Na (미나)
Tanggal Lahir : 4 Desember 1999
Tempat Lahir : Incheon, Seoul, Korea Selatan
Posisi : Vocal, Dance
Tinggi : 162 cm
Berat : 48 kg
Tipe Darah : O
Agensi : Jelly Fish Entertainment
Grup : Gugudan
Fakta Mina :
- Mina sebelumnya sekolah di Sangji Girls’ High School dan sekarang belajar di SOPA
- Dia adalah member Gugudan bersama dengan Sejeong
- Hobinya yakni menonton drama dan pergi jalan-jalan sendirian
- Tipe idealnya adalah Nam Joo Hyuk
- Dia trainee di Jellyfish selama setahun
Do Yeon
Nama Asli : Kim Do Yeon / 김도연
Nama Panggung : Do Yeon / 도연
Tanggal Lahir : 4 Desember 1999
Tempat Lahir : Gangwon Wonju, Korea Selatan
Posisi : Vocal
Tinggi : 172 cm
Berat : 50 kg
Tipe Darah : O
Agensi : Fantagio Entertainment
Fakta Doyeon :
- Doyeon lulus dari Pyungwom Elementary School
- Ia melanjutkan belajarnya di Sangji Girls High School. Namun kini ia pindah ke School of Performing Arts (SOPA)
- Dia berlatih di Fantagio selama satu tahun 5 bulan
- Dia adalah anggota tertinggi di I.O.I
- Doyeon dan Yoojung sudah berteman sejak kelas 3 SD karena mereka satu sekolah
- Doyeon suka bermain basket
- Dia merupakan kapten dalam tim cheerleadernya
- Dia muncul dalam video klip San E X Raina “Sugar and Me”
- Doyeon dipilih sebagai visual kedua di I.O.I
- Hobinya menonton dan mendengarkan musik
Somi
Nama Lengkap : Jeon So Mi (전소미)
Nama Kanada : Ennik Douma
Nama Panggung : So Mi / 소미
Tanggal Lahir : 9 Maret 2001
Posisi : Maknae, Vocal
Tinggi : 169 cm
Berat : 48 kg
Tipe Darah : O
Agensi : JYP Entertainment
Fakta Somi :
- Ayahnya bernama Matius Douma, Ibunya bernama Jeon Hee Sun dan adiknya bernama Evelyn Douma
- Sebelum mengikuti Produce 101, Somi juga mengikuti program survival bertajuk “SIXTEEN”
- Dia tersingkir di babak akhir
- Somi menjalani pelatihan sejak bulan Desember 2013
- Somi lulusan dari SD Midong dan melanjutkan belajarnya di SMP Seoyun
- Julukanya yaitu VitaSOm, Maknae on Top
- Warna favoritnya hitam
- Makanan favoritnya pizza
- Keahlian khususnya taekwondo, memasak dan segala jenis olahraga
- Ia fasih bahasa inggris dan korea
- Teman dekatnya adalah Dahyun dan Chaeyoung TWICE
- Dia juga berteman dengan Dani, Park Soyeon, Shanoon, Siyeon dll.
- Dia menempati posisi pertama dibabak akhir
- Fancam BANG BANG Somi di Naver berhasil dintonton lebih dari sejuta kali hanya dalam waktu 5 hari
- Meskpiun dia adalah maknae dia termasuk member tertinggi ketiga setelah Doyeon dan Nayoung
- Ayah Somi muncul dalam beberapa drama seperti Descent of the Sun, Kill Me Heal Me, dll.
- Dia merupakan trainee dari JYP yang paling terkenal
- Anggota favoritnya di EXO adalah Kai
Cr.Omahkpop
Lucky Club Casino Site | 100% up to €500 + 20 FS
BalasHapus› casino-sites › casino-sites Lucky Club Casino Site offers over luckyclub.live 200,000 unique games in a 400+ gaming, a 24/7 live casino, a poker room and live dealer games. Register a new account now to enjoy